Pada Rabu, 25 September 2024, Yayasan yasin kembali melakukan pelatihan batik bagi kalangan difabel. Sama seperti yang sebelumnya, pelatihan batik ini dilaksanakan di Gallery Batik “PRINGMAS”. Pada kesempatan kali ini, peserta di hadapkan oleh pola batik yang bercorak banyumasan. Kain yang digunakan peserta adalah kain hasil akhir pada batik tahap ke 3. Jadi, kain yang sudah diberi warna merah ini, kemudian akan di canting dan di beri lilin kembali. Pemberian lilin ke 2 ini berbeda dengan yang pertama. Pada kali ini, juka lilin pertama lebih ke mengukir dengan mengikuti pola, yang ke dua ini lebih banyak mengeblok pola yang ada di kain sebelumnya.
Perlu diketahui, teknik mencanting ini untuk pemula lumayan susah, karena membutuhkan konsentrasi yang tinggi agar sketsa batik di kain dapat di lapisi lilin dengan sempurna. Apabila kurangnya konsentrasi, lilin panas ini dapat menetes dan membahayakan tangan. Bagi pemula, ada banyak lilin yang menetes ke kain diluar sketsa. Hasil akhir pelatihan kali ini adalah kain batik dengan 3 warna, yaitu coklat, merah dan putih. Kemampuan peserta dari tahap ke 1 – 4 ini menunjukan perunahan yang dignifikan pada kain hasil batikan mereka, Alhamdulillah…
Apabila saudara/saudari yang ingin memberikan infak kepada anak-anak yatim, kami yayasan Yasin bersedia untuk menjadi perantara untuk menyalurkannya kepada mereka. Infak dapat dikirim melalui
BSI : 7145-2072-95
BRI : 0077-0100-2658-309
A/N Yayasan Yasin Banyumas Indonesia
Setelah melakukan transaksi, harap konfirmasi ke nomor 0853-2729-3370 (ketua Yayasan, Pak Gunanto) atau 0813-9353-1313 (admin Yayasan)