Ledug-Kembaran, Kamis (17/04/2025). Kegiatan istighosah dan doa bersama di Yasin Banyumas terasa semakin istimewa dengan hadirnya anak-anak yang turut khusyuk dalam berdoa. Doa yang dipanjatkan bersama untuk memohon kepada Allah agar segala hajat, baik pribadi maupun kolektif dapat membuka pintu rahmat Allah untuk seluruh lingkungan, keluarga, dan masyarakat sekitar.
“..Berdoalah kepada-Ku niscaya akan Kuperkenankan bagimu,” (QS Ghofir: 60)
Kegiatan ini bukan cuma soal ritual. Lebih dari itu, ini adalah cara sederhana untuk mengenalkan anak-anak pada indahnya berdoa, pentingnya berserah kepada Allah, dan hangatnya kebersamaan dalam ibadah. Mereka belajar bahwa dalam hidup, ada tempat terbaik untuk bersandar yaitu kepada Allah, melalui doa.




Momen berdoa dalam kebersamaan yang penuh cinta ini, tampak tangan kecil mereka terangkat ke langit, memohon dengan tulus. Semoga anak-anak dapat tumbuh menjadi generasi yang beriman dan berakhlak mulia, lembut hatinya dan dekat dengan Allah. Karena dari kebiasaan sederhana seperti berdoa bersama, bisa lahir pribadi-pribadi yang luar biasa.