Banyumas, 6 Juli 2025 – Gelak tawa dan sorak sorai riang anak-anak panti asuhan dari seluruh Kabupaten Banyumas memenuhi area Gubug Delimor Baturraden pada akhir pekan lalu. Sebanyak ratusan anak berpartisipasi dalam ajang JAPA ke-3 yang diselenggarakan oleh Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Banyumas. Acara yang berlangsung meriah selama dua hari, Sabtu dan Minggu, 5-6 Juli 2025 ini, menjadi wadah bagi anak-anak untuk menunjukkan bakat, mengasah kreativitas, dan mempererat tali persaudaraan, sesuai dengan tema JAPA-3 yaitu “Kreatif Mandiri dan Berprestasi”

Kreativitas dan Semangat Nasionalisme di Hari Pertama
Pada hari pertama jambore, diawali dengan pembukaan. Selanjutnya kegiatan kompetisi menarik diselenggarakan untuk menggali potensi anak-anak. Salah satunya adalah Galeri Karya: membuat kerajinan tangan meronce manik-manik, di mana setiap anak dari masing-masing panti, menunjukkan keahlian dan imajinasinya dalam menciptakan karya-karya unik. Manik-manik aneka warna disulap menjadi kalung, gelang, atau gantungan handphone, mencerminkan kreativitas tanpa batas yang dimiliki anak-anak.



Setelah itu, suasana haru dan bangga menyelimuti area jambore saat lomba puisi dengan judul “Cinta Tanah Air” Karya Ibu Suciati, digelar. Dengan penuh penghayatan, anak-anak membacakan bait-bait puisi yang mereka tulis sendiri, mengungkapkan rasa cinta dan bangga mereka terhadap bangsa dan negara. Perwakilan anak dari Yasin Banyumas yaitu Ananda Mutia Kalifi, turut berpartisipasi dengan berani, percaya diri dan memberikan penampilan yang terbaik.

Puncak kegiatan di hari pertama ditutup dengan meriah melalui penampilan pentas seni. Dari tarian tradisional, paduan suara, sulap, hingga drama, setiap panti asuhan menampilkan bakat terbaiknya. Selain itu, panitia menghimbau seluruh anak untuk menari dan menyanyi bersama dengan penuh suka cita.



Kebersamaan dan Petualangan di Hari Kedua
Minggu pagi diawali dengan semangat kebersamaan. Seluruh peserta jambore mengikuti senam pagi yang energik, membakar semangat untuk kegiatan selanjutnya. Setelah itu sarapan bersama dan persiapan petualangan pun dimulai. Sesi outbound menjadi kegiatan yang paling ditunggu-tunggu. Berbagai permainan dan tantangan dirancang untuk melatih kekompakan, keberanian, dan kemampuan kerja sama tim. Selanjutnya sesi Tukar Kado setiap anak mendapatkan kado yang tidak terduga dari teman-teman.










Acara Jambore Anak Panti Asuhan ke-3 ini diakhiri dengan momen yang paling dinantikan: pembagian hadiah lomba. Para pemenang dari setiap kategori lomba mendapatkan apresiasi atas kerja keras dan kreativitas mereka. Kebahagiaan terpancar jelas di wajah anak-anak yang berhasil meraih penghargaan, sementara yang lain pun turut bersuka cita dan memberikan selamat.


Jambore ini bukan hanya sekadar ajang kompetisi, melainkan juga ruang untuk anak-anak panti asuhan merasakan kebersamaan, menjalin persahabatan baru, dan menciptakan kenangan indah. LKSA Banyumas berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut dan memberikan dampak positif yang lebih luas bagi perkembangan anak-anak panti asuhan di masa depan. Terimakasih atas pengalaman serunya, sampai jumpa JAPA selanjutnya ya..