Bismillahirrahmannirrahiim..
Assalamu’alaikum Wr.Wb
Salam sejahtera untuk sahabat Yasin Banyumas, semoga kita selalu diberi kenikmatan sehat, iman dan insan oleh Allah SWT. Alhamdulillah pada hari Selasa, 18 Juni 2024 bertepatan pada hari tasyrik, 11 Dzulhijjah 1445 H kami menyelenggarakan Bhakti Qurban 1445 H, berbagi kebahagiaan bersama anak-anak binaan kami di Kantor Yasin Banyumas (Jl. Purnawira I RT 04 RW 09, Desa Ledug, Kecamatan Kembaran Kabupaten Banyumas).
Pada kesempatan Idul Adha tahun ini, kami segenap pengurus yayasan menyembelih 2 ekor kambing. Kemudian telah kami salurkan 50 bungkus daging qurban kepada anak-anak binaan dan masyarakat sekitar. Terima kasih kami ucapkan kepada para donatur yang telah memberikan kepercayaan kepada kami, sehingga kami dapat menyalurkan amanah ini kepada orang-orang yang membutuhkan. Dalam acara ini, kami mengundang anak-anak untuk makan bersama di kantor sekretariat sebagai wujud rasa syukur kita kepada Allah SWT. Jazakumullah khairan katsiran.. Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan keberkahan rezeki dan kesehatan serta membalas semua kebaikan para donatur, aamiin yaa Rabbal ‘alamin
Bagi saudara-saudara seiman yang ingin menyalurkan sedikit rezekinya kepada anak-anak yatim, dapat dikirim melalui
BRI : 0077-0100-2658-309
BSI : 7145-2072-95
a/n Yayasan Yasin Banyumas Indonesia
Wassalamu’alaikum Wr.Wb.. #harirayaqurban #iduladha #qurban #dzulhijjah #eidmubarak #eid2024 #berbagi #berbagikebaikan #berkah #kebahagiaan